Corporate Social Responsibility (CSR) & Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) adalah komitmen Perusahaan-perusahaan termasuk BUMN dan BUMD untuk berperan aktif dalam pembangunan ekonomi dan sosial serta lingkungan yang berkelanjutan.
Kami, Sekretariat CSR dan PKBL di Kota Semarang menyediakan Website CSR dan PKBL Kota Semarang untuk mempermudah masyarakat maupun kelompok masyarakat serta lembaga lainnya untuk mendapatkan CSR dan PKBL dari perusahaan-perusahaan di Kota Semarang.
Sekretariat CSR dan PKBL Kota Semarang bertugas untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat yang memerlukan bantuan perusahaan terkait dengan kegiatan-kegiatan CSR dan PKBL di Kota Semarang.
Sekretariat CSR dan PKBL di Kota Semarang berada di Kantor Walikota Semarang (Sekretariat Daerah Kota Semarang) pada Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kota Semarang.
CSR & PKBL merupakan kewajiban Perusahaan, BUMN dan BUMD sebagai alternatif pembiayaan pembangunan di Kota Semarang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Aplikasi Database CSR dan PKBL dilaksanakan guna meningkatkan koordinasi, fasilitasi pelaksanaan, evaluasi dan pelaporan dan evaluasi kegiatan CSR dan PKBL di Kota Semarang.
1. Uang
2. Barang
3. Jasa
4. Bimbingan Teknis/Pelatihan
5. Kerjasama Operasional
6. Kerjasama Lainnya