PEMERINTAH KOTA SEMARANG
Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kota Semarang
  • PROFIL CSR & PKBL

  • RS. PANTI WILASA "Dr.CIPTO"

www.pantiwilasa.com

RS. PANTI WILASA "Dr.CIPTO"

RS. Panti Wilasa Dr. Cipto Jl. Dr. Cipto No. 50 Semarang
Website Perusahaan : www.pantiwilasa.com
Email Perusahaan : rspwdc@indo.net.id
Contact Person : Daniel W. Herminto, S.S
Telp. Contact Person :0815-7840-2367

LOKASI

Rumah sakit ini berdiri sejak tahun 1948 dan sejak saat itu terletak di satu alamat yang sama yaitu di jalan dr. Cipto. Karenanya rumah sakit Panti Wilasa juga dikenal sebagai Rs Pantiwilasa dr Cipto yang sekarang ini menjadi rumah sakit besar dan lengkap di Semarang. Bagi warga Semarang, pasti sudah sering mendengar mengenai RS Panti Wilasa yang saat ini semakin besar dan lengkap untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi warga Semarang dan Jawa Tengah.

Pada awal berdirinya yaitu tahun 1948, RS Panti Wilasa tentu belum sebesar sekarang. Pada saat itu rumah sakit masih berupa ide untuk mendirikan bangunan klinik bersalin bagi warga sekitar. Ide tersebut datang dari pekerja Zending di Semarang yaitu Zr. N. G. De Jonge dan P. H. Van Eyk yang merupakan warga negara Belanda. Dari ide tersebut, dibentuklah panitia pendirian klinik dengan ketuanya yaitu Ds. R. Soehardi Hadipranowo. Pada tahun 1949, Zr. A. J. Heidema datang dari kerajaan Belanda untuk memimpin klinik yang nantinya akan berdiri tersebut.

Tanggal 19 Januari 1950 diresmikanlah RS Panti Wilasa yang memiliki arti Rumah Kawilasan atau belas kasih yang berfungsi sebagai klinik bersalin dengan kapasitas rawat 13 tempat tidur dan 18 karyawan. Tahun 1952, Panti Wilasa memanggil seorang dokter lagi dari Belanda untuk bekerja di RS Panti Wilasa yaitu Dr. G. J. Dreckmeier. Tahun 1956, RS Panti Wilasa membuka poliklinik untuk anak-anak dan sebuah lembaga pendidikan untuk para pembantu bidan. Di sini, rs Panti Wilasa memberikan pendidikan pada masyarakat sekitar yang ingin bekerja sebagai pembantu bidan di rumah sakit maupun di luar rumah sakit. Tahun 1967, RS Panti Wilasa juga telah memiliki poli khusus untuk menangani masalah Keluarga Berencana.


PROGRAM PERUSAHAAN

No. Urusan Pemerintah Program Pemerintah
1 Bidang Kesehatan Program Pemenuhan Upaya Kesehatan Perorangan Dan Upaya Kesehatan Masyarakat
2 Bidang Sosial Program Pemberdayaan Sosial
  • REALISASI CSR & PKBL

  • RS. PANTI WILASA "Dr.CIPTO"

No. Jenis Program/Usulan Deskripsi Kecamatan Kelurahan Usulan Anggaran Realisasi Anggaran Option
1 Kesehatan Edukasi ke Masyarakat tentang Diabetes Militus Penyuluhan tentang DM kepada Kader Kesehatan, anggota Persadia dan umum SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 1,000,000 Rp 1,000,000
2 Kesehatan Pemberian brace untuk balita dengan kaki pengkor Pemberian brace dan cek ulang bagi balita kaki pengkor penerima manfaat dan bantuan SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 12,000,000 Rp 11,200,000
3 Kesehatan Edukasi kesehatan dan pemberian paket sembako Dalam rangka HUT RS Panti Wilasa DR. Cipto, kami mengadakan aksi sosial berupa pemeriksaan GDS gratis, edukasi/penyuluhan kesehatan dan pemberian paket sembako bagi komunitas disabilitas tuli area Semarang & sekitarnya SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 2,000,000 Rp 2.120.000
4 Kesehatan Pemeriksaan mata untuk anak SD dan SMP Bekerjasama dengan PKM Bugangan memeriksa kesehatan mata untuk anak SD Bugangan 3 di wilayah kerja Puskesmas Bugangan Semarang Timur SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 1,000,000 Rp 273,000
5 Kesehatan Pemeriksaan mata untuk anak SD dan SMP Bekerjasama dengan PKM Bugangan memeriksa kesehatan mata untuk anak SD Bugangan 2 di wilayah kerja Puskesmas Bugangan Semarang Timur SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 1,000,000 Rp 254,000
6 Kesehatan Bantuan Pembayaran Iuran Jamsostek Memberikan bantuan pembayaran iuaran Jamsostek untuk parkir & mahasiswa PKL di lingkungan RS Panti Wilasa Dr.Cipto SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 218,400 Rp 218,400
7 Kesehatan Pemeriksaan kesehatan dasar dan GDS Pemeriksaan kesehatan dasar dan pemeriksaan kadar gula darah gratis untuk komunitas binaan BNI Life sejumlah 100 orang GUNUNGPATI CEPOKO Rp 2,000,000 Rp 2,050,000
8 Kesehatan Pemeriksaan mata untuk anak SD dan SMP Pemeriksaan kesehatan mata untuk anak anak SMPN 6 Semarang bekerjasama dengan PKM Bugangan SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 1,000,000 Rp 500,000
9 Kesehatan Pemeriksaan mata untuk anak SD dan SMP Bekerjasama dengan PKM Bugangan memeriksa kesehatan mata untuk anak SMP Bala Keselamatan di wilayah kerja Puskesmas Bugangan SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 1,000,000 Rp 500,000
10 Kesehatan Kelas Senam Ibu Hamil & Ibu Balita Kelurahan Kebonagung Senam Ibu hamil dan penyuluhan Ibu Balita di Kelurahan Kebunagung tgl 20 Nopember 2023 SEMARANG TIMUR KEBONAGUNG Rp 500,000 Rp 500,000
11 Kesehatan Pemenuhan Upaya Kesehatan Peroarangan & Upaya Kesehatan Masyarakat Penguatan kader-kader untuk penanganan Stunting dan Wasting di Wilayah Kerja Puskesmas Halmahera , dalam rangka penururunan kasus Stunting & Wasting di Kota Semarang, Nara sumber : Dr. Sedyo Wahyudi, Sp.A dan Ahli Gizi RS. Panti Wilasa Dr. Cipto dilaksanakan di Puskesmas Halmahera Kamis 30/11/2023 SEMARANG TIMUR REJOSARI Rp 1,500,000 Rp 1,500,000
12 Pendidikan Pelatihan Basic Life Support ( BLS ) Puskesmas Ngaliyan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar yang diberikan bagi Seluruh Pegawai Puskesmas Ngaliyan yang harapannya petugas dapat memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam menolong orang yg butuh Bantuan Hidup Dasar NGALIYAN NGALIYAN Rp 1,500,000 Rp 1,500,000
13 Pendidikan Pelatihan Basic Life Support ( BLS ) Puskesmas Karangmalang Pelatihan Bantuan Hidup Dasar yang diberikan bagi seluruh pegawai Puskesmas Karangmalang tanggal 3/6/2023 MIJEN KARANG MALANG Rp 1,500,000 Rp 1,500,000
14 Pendidikan Pelatihan Basic Life Support ( BLS ) Puskesmas adalah Pelatihan Bantuan Hidup Dasar yang diberikan bagi seluruh Karyawan Puskesmas yang harapannya dapat menyegarkan , menambah update pengetahuan juga melatih skill Bantuan Hidup Dasar 08/03/2023 Puskesmas Mijen MIJEN WONOLOPO Rp 1,500,000 Rp 1,500,000
15 Kesehatan Bantuan Kursi Roda Kursi Roda diajukan oleh Budi Kurniawan Jl. Satria Selatan VII /2 pasien Tumor Sumsum Tulang Belakang yang menekan syaraf sehingga kedua Kakinya lumpuh SEMARANG UTARA PLOMBOKAN Rp 1,500,000 Rp 1,000,000
16 Kesehatan Kaki Palsu Kaki Palsu yg diberikan kepada Bpk Arifin Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Daerah Ngaliyan yg harus kehilangan salah satu kakinya karena diamputasi pada Januari 2023. Alamat Rumah Jl. Stasiun II Jerakah Semarang TUGU JERAKAH Rp 10,000,000 Rp 10,000,000
17 Kesehatan Operasi Bibir Sumbing dan Lelangit Semarang dan Jawa Tengah Operasi Bibir Sumbing dan Lelangit dari proses skrining , operasi dan rawat jalan sampai sembuh secara Gratis di RS. Panti Wilasa Dr. Cipto Semarang KOTA SEMARANG - Rp 400,000,000 Rp 400,000,000
18 Kesehatan Selpi Program Dana JKN CSR Perusahaan diberikan bagi peserta JKN ( BPJS Kesehatan ) yang menunggak membayar atau tidak aktif agar dapat diaktifkan kembali dan selanjutnya menjadi Peserta Universal Health Coverage ( UHC ) kota Semarang. SEMARANG TIMUR BUGANGAN Rp 20,000,000 Rp 20,365,000
  • GALERI KEGIATAN CSR & PKBL

  • RS. PANTI WILASA "Dr.CIPTO"